Lombok Barat, NTB – Upaya untuk memperkuat ketahanan pangan di tingkat masyarakat terus digencarkan. Kali ini, Bhabinkamtibmas Desa BatuLayar Barat Polsek BatuLayar Senggigi, Aiptu Nyoman Sumanayoga Kesuma, turun langsung ke tengah warga Dusun Batubolong, Desa Batulayar Barat, pada Sabtu (5/4/2025).
Untuk mensosialisasikan pentingnya memanfaatkan lahan pekarangan rumah sebagai sumber pangan keluarga.
Kegiatan sambang dan silaturahmi ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang program pemerintah terkait pemanfaatan pekarangan untuk ketahanan pangan (P2B).
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Nyoman Sumanayoga Kesuma mengajak warga untuk menanam berbagai jenis sayuran seperti cabai, tomat, terong, dan jenis sayuran lainnya di lahan pekarangan yang tersedia.
Meningkatkan Kesadaran Masyarakat akan Ketahanan Pangan
Sosialisasi yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini mendapatkan respons positif dari warga Dusun Batubolong.
Mereka antusias mendengarkan penjelasan mengenai manfaat dari menanam sayuran di pekarangan rumah.
Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan konsumsi sehari-hari tetapi juga berpotensi untuk meningkatkan pendapatan keluarga.
Kapolres Lombok Barat, Polda NTB, AKBP Yasmara Harahap, S.I K., melalui Kapolsek Batulayar, Kompol I Putu Kardhianto, S.H., M.H., mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa BatuLayar Barat ini.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kehadiran Polri di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Tetapi juga dalam mendukung program-program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kami sangat mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini. Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan kepolisian di tingkat desa memiliki peran yang sangat penting dalam menjalin komunikasi dan memberikan edukasi kepada masyarakat,” ungkapnya.
Menurutnya, sosialisasi ketahanan pangan ini adalah langkah yang sangat baik untuk memberdayakan masyarakat.
“Agar lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangannya,” ujar Kompol I Putu Kardhianto saat dimintai keterangan.
Pemanfaatan Lahan Pekarangan Sebagai Langkah Strategis
Program pemanfaatan pekarangan untuk ketahanan pangan (P2B) merupakan salah satu upaya strategis pemerintah.
Dalam mengatasi potensi krisis pangan dan meningkatkan kemandirian masyarakat. Dengan memanfaatkan lahan pekarangan yang seringkali terbengkalai, masyarakat dapat menghasilkan berbagai jenis tanaman pangan yang bernilai gizi tinggi.
Aiptu Nyoman Sumanayoga Kesuma dalam sosialisasinya menjelaskan bahwa kegiatan menanam di pekarangan tidak memerlukan lahan yang luas.
Bahkan, dengan memanfaatkan pot, masyarakat sudah bisa menanam beberapa jenis sayuran. Selain itu, hasil panen dari pekarangan juga bisa menjadi sumber penghasilan tambahan jika diolah atau dijual.
Sinergi Polri dan Masyarakat untuk Ketahanan Pangan
Kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa BatuLayar Barat ini merupakan contoh sinergi yang baik antara Polri dan masyarakat dalam mendukung program pemerintah.
Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat tidak hanya menciptakan rasa aman tetapi juga memberikan motivasi dan edukasi yang bermanfaat.