Sumbawa Besar – NTB, Dalam rangka mempererat tali silaturrahmi dan menjaga kondusivitas Kamtibmas selama bulan suci Ramadhan, Kapolsek Alas Barat AKP Lalu Sukardi bersama anggota, mengikuti kegiatan Safari Ramadhan oleh Muspika Kecamatan Alas Barat, Senin (03/03/25).
2025/03/WhatsApp-Image-2025-03-03-at-21.27.40-250x190.jpeg" alt="" width="250" height="190" />
Kegiatan yang berlangsung di Masjid Nurul Iman, Desa Mapin Rea, Kecamatan Alas Barat. dihadiri oleh Camat Alas Barat, ARDIANSYAH S.AP., beserta staf Pemerintah Kecamatan Alas Barat, Kepala KUA Alas Barat, KUPT se-Kecamatan Alas Barat, BPD, Kadus Desa Mapin Rea, serta tokoh agama (Toga), tokoh masyarakat (Toma), dan masyarakat Desa Mapin Rea. Selain itu, kepala sekolah se-Kecamatan Alas Barat turut meramaikan kegiatan tersebut.
Kapolsek Alas Barat, AKP Lalu Sukardi, menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan salah satu upaya untuk menjalin silaturrahmi antara Muspika dan masyarakat, serta sebagai langkah strategis untuk menangkal faham radikalisme di lingkungan masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara aparat keamanan dengan masyarakat, serta dapat menjadi sarana untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan kedamaian,” ujar Kapolsek.
Selain itu, AKP Lalu Sukardi menambahkan bahwa kegiatan Safari Ramadhan Muspika Kecamatan Alas Barat dilaksanakan di 8 desa yang ada di wilayah Kecamatan Alas Barat selama bulan suci Ramadhan.
“Kegiatan ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa wilayah Kecamatan Alas Barat tetap dalam keadaan aman dan terkendali, terutama selama bulan suci Ramadhan,” lanjut Kapolsek.
Selama kegiatan berlangsung, Kapolsek Alas Barat dan jajaran Muspika juga melaksanakan sholat berjamaah bersama masyarakat setempat, menunjukkan kedekatan antara aparat pemerintah dan warga dalam menjalankan ibadah. (Hps)