Kota Bima, NTB (25/2) – Polsek jajaran Polres Bima Kota telah melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan (KRYD) di wilayah hukum masing-masing. Kegiatan ini dilakukan dalam upaya menjaga kamtibmas pasca Pemilu 2024.
Dalam keterangan kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata, S.I.K,.S.H yang disampaikan oleh Kasubseksi Pidm Sie Humas Polres Bima Kota, Aipda Nasrun, S.H, disebutkan bahwa kegiatan patroli tersebut dilakukan pada Sabtu malam, 24 Februari 2024, sekitar pukul 21.00 WITA. Patroli ini dipimpin oleh masing-masing Kapolsek di wilayah hukumnya.
“Pelaksanaan patroli KRYD ini bertujuan untuk menjaga kamtibmas di setiap wilayah Kelurahan maupun Desa dalam rangka menjaga keamanan pasca Pemilu 2024,” ujar Aipda Nasrun.
Menyusul proses perekapan tingkat PPK yang masih berlangsung di setiap wilayah, kehadiran Polri dalam memberikan pengamanan dan kenyamanan bagi masyarakat sangatlah penting. Patroli ini juga sebagai bentuk responsif Polsek dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tingkat lokal.
Diharapkan dengan adanya kegiatan patroli ini, situasi kamtibmas di wilayah hukum masing-masing Polsek dapat terus terjaga dengan baik, sehingga masyarakat dapat melaksanakan aktivitas sehari-hari dengan aman dan nyaman.